Pendamping P3MD Kabupaten Tuban Rapat Koordinasi Launching Gerakan Setengah Miliar Masker

Jejakdesa.com – Pendamping Program Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa (P3MD) Kabupaten Tuban mengadakan rapat koordinasi di sekretariat P3MD Kabupaten Tuban dalam mensukseskan kehidupan baru (new normal) pasca Covid-19, Rabu (26/08/2020). 

Kegiatan tersebut untuk mendukung Gerakan Bersama Pakai Masker (Gebrak Masker) yang diprakarsai oleh Presiden Joko Widodo.

Koordinator P3MD Kabupaten Tuban, Muhimmudin, mengintruksi Pendamping Desa (PD) dan Pendamping Lokal Desa (PLD) untuk mendorong desa melaksanakan Surat Edaran Kementrian Pembangunan Desa Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) nomor S.2294/HM.01.03/VIII/2020 terkait gerakan setengah miliar masker untuk mewujudkan desa aman dari penyebaran Covid-19. Teknisnya desa menganggarkan dari DD 2 masker, 2 lagi swadaya (gotong royong), setiap warga mendapat 4 masker dan dapat dicuci. 

“Kita berharap warga memiliki empat hingga lima masker, sehingga tidak ada alasan karena basah dan lain sebagainya mereka keluar rumah tidak menggunakan masker,” jelas Muhim.

Selain itu, pihaknya juga berharap kepada seluruh pendamping untuk mendorong pemerintah desa benar-benar menganggarkan pengadaan masker tersebut. Dalam hal ini tujuannya untuk mematuhi protokol kesehatan pada era tatanan hidup normal baru demi mencegah penyebaran Covid-19.

“Secara serentak pendamping kami intruksikan untuk memfasilitasi proses penganggaran masker,” tuturnya.

Koordinator P3MD Kabupaten Tuban tersebut berharap, pemerintah desa lebih memperhatikan apa yang menjadi kebijakan pemerintah pusat dalam melindungi masyarakat dari sebaran Covid-19. Sebab, selama ini masyarakat masih banyak yang mengabaikan. (Wan)

jejak Desa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kembali ke atas