MALANG (Singosari)–Desa Ardimulyo, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang, resmi menetapkan arah program ketahanan pangan untuk Tahun Anggaran 2025. Keputusan ini disepakati dalam Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) yang digelar pada Rabu (24/9) malam di Gedung Serbaguna Desa Ardimulyo.
Musdesus yang dimulai pukul 20.00 WIB tersebut dihadiri Kepala Desa Ardimulyo Riyanto, Ketua BPD H. Gufron Hasan, Ketua BUMDes Munir, jajaran RT/RW, tokoh masyarakat, serta unsur Babinkamtibmas, Babinsa, dan pendamping desa.
Forum berlangsung partisipatif. BUMDes Ardimulyo terlebih dahulu memaparkan rencana program, kemudian disusul tanggapan dari perwakilan dusun. Sejumlah warga juga mengajukan pertanyaan kritis, di antaranya terkait alasan pemilihan komoditas, strategi pengolahan limbah ramah lingkungan, hingga manfaat ekonomi bagi masyarakat.
Tiga Fokus Program
Hasil Musdesus menetapkan tiga sektor utama sebagai fokus ketahanan pangan. Yakni, perikanan yang direncanakan akan melaksanakan budidaya ikan lele beserta pengolahan hasilnya dengan melibatkan kelompok masyarakat. Untuk peternakan, akan dilakukan penggemukan kambing menggunakan pakan kering, dengan pendampingan tenaga ahli di tahap awal. Untuk bidang pertanian, dicanangkan, akan menanaman singkong dan jagung melalui metode tumpangsari untuk meningkatkan produktivitas lahan.
Pemerintah desa memastikan alokasi 20 persen Dana Desa sesuai ketentuan perundang-undangan untuk mendukung program tersebut. Pelaksanaan akan dilakukan bertahap dengan mengikutsertakan masyarakat secara aktif.
Kepala Desa Ardimulyo, Riyanto, menegaskan bahwa program ini dirancang tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan pangan, tetapi juga untuk memperkuat ekonomi warga.
“Kami ingin ketahanan pangan ini benar-benar memberi manfaat langsung. Dengan melibatkan masyarakat, kami yakin Desa Ardimulyo bisa lebih mandiri dan sejahtera,” ujarnya.
Dengan penetapan itu, Desa Ardimulyo optimistis menyongsong tahun 2025 sebagai momentum memperkuat ketahanan pangan berbasis potensi lokal.
Pewarta : Ilham Muhtadi, Pendamping Lokal Desa Kecamatan Singosari
