jejakdesa.com – Pemerintah Desa Bringin Kecamatan Montong adakan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) tahap II 300 ribu. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada, Senin (31/08/20).
Dalam acara tersebut turut hadir, Kepala Desa Bringin Subandi, Pendamping Lokal Desa (PLD) Sukarti Fatimatuz Zahro, Tokoh Agama Toha, Khotijah Tokoh perempuan dan beberapa tokoh masyarakat lainnya.
Subandi selaku Kades berharap, “dengan penyaluran BLT DD yang sifatnya transparan ini. Masyakat tidak perlu berprasangka pada pemerintah desa yang kurang baik. Karena penyaluran ini total Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sudah melaui tahapan Musyawarah Desa (Musdes) bersama Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dan jumlah nominal yang di salurkan sesuai dengan regulasi yang di tentukan oleh pemerintah pusat,” tuturnya.
“Pemerintah Desa tetap patuh pada peraturan yang berlaku. Baik Kades, ataupun perangkat desa yang lainnya tidak akan berani memotong sepeserpun,” tutup Subandi.
Dilain sisi, PLD Program Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa (P3MD) Kecamatan Montong Titik sapaan akrabnya menyampaikan, “dalam kesempatan tersebut ia menyampaikan. Tujuan pemerintah memberikan bantuan ini adalah untuk membantu kesulitan masyarakat dimasa Covid-19, tentunya melalui 3 kriteria, belum pernah dapat bantuan apapun, mempunyai keluarga sakit menaun, dan terancam tidak bekerja karena PHK,” tuturnya.
Lebih lanjut Titik menyampaikan, ” jika tahun 2020 usulan tidak terealisasi, karena kendala Covid-19. Semoga pada Musdes RKP Desa tahun 2021 terealisasi. tutup Titik selaku PLD P3MD.
Disampaikan oleh masyarakat yang enggan disebutkan namanya, “dengan adanya penyaluran BLT DD ini sangat terbantu, dan masa sulit di tengah pandemi yang kami jalani agak berkurang,” sambut bahagia masyarakat setempat. (Wan)